Jember, locusjatim.com – Bocah 9 tahun warga Dusun Gumitir, Desa Arjasa, Kecamatan Arjasa, Jember bernama Elisatul Hasanah. Hanyut terseret arus, usai bermain di selokan dekat aliran sungai.
Diketahui, aliran selokan tersebut, nantinya menuju aliran Sungai Bedadung Daerah Baratan, Kecamatan Patrang, Jember, Jawa Timur.
Pencarian oleh tim Basarnas Pos Sar Jember, anggota TRC BPBD Jember, Sahabat Tagana Dinsos Jember, serta anggota Polsek Arjasa.
“Kejadiannya tadi sekitar pukul 14.25 WIB. Korban ini bersama dua orang temannya bermain di selokan dekat aliran sungai sini. Nah karena saat itu tiba-tiba hujan deras, ada banjir di selokan itu. Ketiga anak itu terhempas banjir,” kata Salah Seorang Relawan IWJ Siti Sahrotul Mardiyah saat dikonfirmasi di lokasi kejadian, Senin (24/02/2025).
Dua dari tiga anak yang terbawa arus selokan tersebut, lanjut Siti, berhasil selamat dengan berpegangan pada pipa yang berada di plengsengan selokan.
“Untuk temannya Desi dan Zahra, berhasil selamat, karena katanya tadi mereka bilang berpegangan pada pipa. Sedangkan korban yang Ellis itu terbawa arus dan langsung ke Sungai ini. Sungai ini muaranya di aliran Sungai Bedadung,” ungkapnya.
“Selanjutnya dari kejadian ini, warga menghubungi polisi Polsek Arjasa, kemudian diteruskan ke Basarnas, Sahabat Tagana Dinsos dan BPBD Jember. Ini dalam perjalanan ke sini untuk membantu pencarian,” sambungnya.
Dari proses pencarian, lanjut Siti, warga berusaha melakukan pencarian di pesisir aliran sungai. Mereka berjalan sejauh kurang lebih 2 Km ke arah muara Sungai Bedadung.
“Tapi karena aliran air sungai deras, tidak ada yang berani turun ke sungai. Biar nanti Basarnas yang mencari karena lebih tahu caranya,” ujarnya.
Sementara itu, Koordinator Basarnas Pos SAR Jember Andi Irawan, mengatakan satu regu anggotanya sudah berangkat ke lokasi kejadian.
“Dari laporan warga itu, satu regu anggota kami dipimpin mas Rudi sudah berangkat ke lokasi kejadian,” ujarnya.
“Info sementara yang kami terima, korban saat itu bermain di selokan dengan dua orang temannya. Kemudian terbawa arus sungai karena terpeleset jatuh di aliran air dalam selokan. Untuk info lebih pasti masih kami dalami dan langsung proses pencarian korban,” sambungnya.