Berita

Kemenag Sumenep Tunggu Informasi Lebih Lanjut BKN Tentang Kuota CPNS 2023

494
×

Kemenag Sumenep Tunggu Informasi Lebih Lanjut BKN Tentang Kuota CPNS 2023

Sebarkan artikel ini
IMG 20230902 WA0015
Kepala Kemenag Sumenep Chaironi Hidayat. Foto : Locusjatim.com

SUMENEP, locusjatim.com- Terkait kuota Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) 2023 untuk Kementerian Agama (Kemenag) Sumenep, masih menunggu informasi lebih lanjut dari Badan Kepegawaian Nasional (BKN) Republik Indonesia (RI).

Seperti diketahui, BKN RI secara resmi telah mengumumkan pendaftaran CPNS untuk tahun 2023, berdasarkan Surat Edaran Nomor: 7948/B-KS.04.01/SD/K/2023. 

Kepala Kemenag Sumenep Chaironi Hidayat mengatakan, informasi yang tersebar saat ini masih belum sampai pada hal-hal yang berbau teknis.

“Tapi informasi yang tersebar, masih belum ke hal yang teknis dik,” ungkapnya.

Dirinya mengatakan, kemungkinan besar akan ada kuota CPNS 2023 untuk Kemenag Sumenep. Akan tetapi, terkait, formasi dan beberapa hal yang berbau teknis, pihaknya juga masih menunggu informasi lebih lanjut dari BKN RI.

“InsyaAllah ada. Kita tunggu info selanjutnya dari BKN,” tutupnya.

Sekedar diinformasikan, berdasarkan rilis resmi dari BKN RI, diketahui pendaftaran CPNS 2023, akan dilaksanakan mulai 17 September 2023 dan berakhir pada 6 Oktober 2023 mendatang.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *