Berita

Jelang Bulan Ramadhan, Kapolres Sumenep Cek Gudang Bulog Setempat

333
×

Jelang Bulan Ramadhan, Kapolres Sumenep Cek Gudang Bulog Setempat

Sebarkan artikel ini
IMG 20240305 WA0024
Kapolres Sumenep AKBP Henri Noveri Santoso saat mencek persedian beras di gudang Bolog (Foto: Istimewa)

LOCUSJATIM.COM, SUMENEP – Jelang bulan Ramadhan yang tinggal menghitung hari, Kapolres Sumenep AKBP Henri Noveri Santoso turun langsung ke gudang Bulog Jl. Raya By Pass No.KM.52 Desa Kertasada, Kecamatan Kalianget, untuk mencek persediaan beras, Selasa (5/3/2024)

Tak hanya memastikan persedian beras, kunjungan tersebut juga upaya menjaga stabilitas harga dan ketersediaan pangan mejelang Ramadhan dan Idul Fitri.

“Kami bersama Bulog melakukan pengecekan langsung di Gudang Bulog untuk memastikan ketersediaan stok pangan dan alhamdulillah stok beras aman,” jelasnya.

Dari pengecekan tersebut, ia menyampaikan harga beras di pasaran sudah mulai turun.

“Sehingga masyarakat tidak susah lagi mendapatkan beras menjelang ramadhan,” cetusnya.

Sementara itu, petugas oprasional gudang Bulog, Ansori menyambut hangat kedatanhan Kapolres Sumeneo beserta jajarannya.

Ia juga menegaskan, persedian beras di gudan Bolog masih aman, dan saat ini pihaknya juga dalam proses pengajuan penambahan stok.

“Alhamdulillah aman. Karena kami Kancab Madura masih dalam proses pengajuan 600 ton ke Surabaya dan untuk Kabupaten Sumenep mendapat bagian 150 ton,” tandasnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *