Sumenep, locusjatim.com – Wakil Bupati Sumenep KH Imam Hasyim mengunjungi kantor Pemerintah Kabupaten (Pemkab) dan sejumlah Organisasi Perangkat Daerah (OPD) setempat, di hari pertamanya kerja, Selasa (25/02/2025).
Pada kesempatan itu, KH Imam didampingi oleh Sekretaris Daerah (Sekda), para Asisten Pemkab, serta Kepala Bagian (Kabag), untuk memastikan para aparatur di wilayah kerjanya, bersinergi dan mendukung program pemerintahan yang lebih baik serta optimal.
Ia mengatakan, sebagai wabup ia memiliki tanggung jawab penuh untuk memastikan yang terbaik bagi Sumenep.
Demi mencapai hal tersebut, dirinya berkomitmen akan terus menjaga sinergitas, kolaborasi, koordinasi hingga kerja samabdengan seluruh elemen di Pemkab Sumenep, untuk menunaikan cita-cita bersama.
Melalui cara tersebut, ia yakin pemerintahan akan berjalan dengan baik, kebijakan akan yang diambil juga lebih efektif dan berdampak nyata bagi kesejahteraan masyarakat di Kota Keris.
“Alhamdulillah, pada hari pertama kerja ini, kami diantar oleh Pak Sekda, Asisten Pemkab, serta para Kabag untuk melihat ruangan-ruangan baik asisten maupun Kabag, termasuk juga ruangan Wakil Bupati. Mudah-mudahan, dengan ridho Allah, kami diberi kesehatan dan kemampuan untuk mengemban amanat yang cukup berat ini. Sehingga, kami bisa bekerja sama dengan Pak Bupati membawa Sumenep ke depan lebih baik dan lebih sempurna,” ungkapnya.
Adapun langkah awal yang ia ambil untuk merealisasikan hal tersebut adalah dengan melakukan silaturahmi dan menjalin komunikasi ke sejumlah OPD.
Ia mengatakan, para pejabat dan pegawai adalah mitra kerjanya dalam menjalankan pemerintahan.
Selain itu, ia meyakini dengan kolaborasi yang kuat antar OPD, visi misi pembangunan daerah dapat terwujud sesuai yang diinginkan.
Oleh karena itu, ia mengajak seluruh ASN di lingkungan Pemkab Sumenep untuk bersama-sama bekerja dengan penuh dedikasi dan tanggung jawab demi masa depan Bumi Sumekar.
“Kami juga akan mendatangi dan bersilaturahim atau semacam ta’aruf kepada semua OPD. Setelah ini, baru ke OPD lainnya. Tadi kami melihat ruang Sekda dan juga ruang Kabag. Ini semua merupakan mitra kerja dalam bekerja ke depan untuk mewujudkan Sumenep yang lebih baik,” pungkasnya.