Bondowoso,locusjatim.com– Wakil Bupati Bondowoso, As’ad Yahya Syafi’i atau yang akrab disapa Lora As’ad, menegaskan bahwa Musyawarah Olahraga Kabupaten (Musorkab) KONI Bondowoso bukan sekadar ajang pergantian kepengurusan, melainkan momentum strategis untuk merumuskan masa depan olahraga di daerah.
Hal itu disampaikan Lora As’ad saat membuka secara resmi Musorkab KONI Bondowoso di Aula Sanggar Kegiatan Belajar (SKB), Minggu (3/8/2025). Dalam sambutannya, ia memberikan apresiasi tinggi kepada jajaran KONI Bondowoso yang dinilai konsisten membina atlet dan mengembangkan dunia olahraga lokal.
“Musorkab ini adalah titik balik. Kita tidak hanya berbicara soal siapa yang memimpin, tetapi ke mana arah olahraga Bondowoso akan dibawa,” tegasnya.
Menurutnya, keberhasilan olahraga tidak lahir secara instan. Ia menekankan perlunya tata kelola organisasi yang transparan, akuntabel, dan profesional agar prestasi yang dihasilkan bisa berkelanjutan.
“Saya harap, hasil Musorkab ini tidak berhenti pada pemilihan pengurus. Tapi juga harus menjadi awal dari semangat baru, komitmen baru, dan visi besar olahraga Bondowoso,” ujarnya.
Dalam kesempatan itu, Lora As’ad menyampaikan lima catatan penting untuk kepengurusan KONI ke depan. Pertama, pembinaan atlet usia dini yang terstruktur dari desa hingga kota, melibatkan sekolah, komunitas, dan masyarakat. Kedua, memperkuat sinergi lintas sektor antara KONI, OPD teknis, dan stakeholder terkait.
Ketiga, meningkatkan peran serta masyarakat melalui olahraga rekreasi dan massal agar olahraga menjadi bagian dari gaya hidup. “Olahraga bisa menyatukan masyarakat dari berbagai latar belakang. Ini kekuatan yang harus kita manfaatkan,” tambahnya.
Keempat, penerapan tata kelola keuangan yang transparan dan dapat dipertanggungjawabkan. Kelima, persiapan atlet untuk event besar seperti Porprov Jatim, Kejurkab, maupun Kejurda agar Bondowoso mampu bersaing di level provinsi hingga nasional.
“Kemenangan tidak datang tiba-tiba. Ia lahir dari proses panjang yang melibatkan latihan keras, disiplin, dan dedikasi,” kata Lora As’ad.
Sementara itu, Sekretaris KONI Jawa Timur, Akmal Budianto, mengapresiasi kinerja kepengurusan KONI Bondowoso di bawah H. Nur Sucahyono yang dinilai solid dan sehat secara organisasi. Ia optimistis Musorkab kali ini dapat melahirkan kepemimpinan yang visioner.
“Pemilihan dilakukan secara musyawarah mufakat, tapi juga bisa melalui mekanisme voting jika diperlukan,” jelas Akmal.
Acara ini turut dihadiri Kepala Dinas Pariwisata, Kebudayaan, Pemuda dan Olahraga Bondowoso, Mulyadi, jajaran pengurus KONI Jatim, serta para pengurus cabang olahraga dari berbagai wilayah.(*)












