Pamekasan, locusjatim.com– Sebuah insiden tak biasa menimpa Misnaton (47), warga Desa Lesong Daya, Kecamatan Batumarmar, Pamekasan. Saat sedang menyelam di perairan Desa Batulenger, Sampang, pria yang juga dikenal sebagai juragan batu bata ini mengalami kecelakaan laut yang mengerikan: telinganya tertusuk moncong ikan marlin hingga tak sadarkan diri.
Kejadian yang berlangsung Minggu malam (13/4/2025) itu sontak mengejutkan warga. Beberapa rekaman video dan pesan suara yang tersebar luas di grup WhatsApp memperlihatkan kondisi Misnaton yang pingsan dengan moncong ikan marlin masih menancap di telinganya.
Dalam video tersebut, tampak tubuh ikan sudah terpotong, hanya menyisakan bagian kepala dan moncong yang tertancap di telinga kiri korban.
Masyarakat sekitar yang mengetahui kejadian langsung membawa Misnaton ke Puskesmas Batumarmar, namun fasilitas medis di sana tak memadai untuk menangani luka tak lazim tersebut.
“Korban sempat dibawa ke Puskesmas Batumarmar dalam kondisi tak sadarkan diri,” ujar Kasi Humas Polres Pamekasan, AKP Sri Sugiarto, Senin (14/04/2025).
Dikarenakan kondisi yang genting, korban langsung dirujuk ke RSUD Slamet Martodirdjo Pamekasan. Sayangnya, rumah sakit tersebut juga tidak memiliki fasilitas untuk melakukan operasi pengangkatan benda asing dari dalam telinga.
Akhirnya, Misnaton kembali dirujuk ke salah satu rumah sakit rujukan di Surabaya untuk menjalani tindakan operasi lanjutan. Hingga kini, belum ada kabar resmi mengenai kondisi terbarunya.
Insiden ini terjadi saat Misnaton tengah menyelam dan menembak ikan di perairan Sampang. Diduga kuat, ikan marlin yang terluka melakukan gerakan spontan dan menabrak wajah korban secara tiba-tiba, dengan moncongnya langsung menusuk bagian telinga.
Diketahui, ikan marlin dikenal sebagai spesies laut berkecepatan tinggi dengan moncong tajam seperti tombak. Dalam beberapa kasus di dunia, hewan ini kerap melukai penyelam atau nelayan ketika merasa terancam.