SURABAYA, locusjatim.com, Budayawan asal Sumenep, Madura, Jawa Timur, Ibnu Hajar meraih Anugerah Kelompok Kerja Pengawas (Pokjawas) Madrasah Nasional Awards Tahun 2023.
Ia mendapatkan awards untuk kategori pengawas madrasah inspiratif dan inovatif bagi guru dan tenaga kependidikan madrasah.
Hal tersebut sesuai dengan keputusan Kelompok Kerja Pengawas Madrasah Nasional Nomor 02 Tahun 2023 tentang penetapan nama-nama penerima Pokjawas Madrasah Nasional Awards 2023.
Dari 66 nama penerima penghargaan, pengawas Madrasah Tsanawiyah (MTs) di Kabupaten Sumenep tersebut mewakili Jawa Timur beserta dua orang lain dari dari Kota Surabaya dan Kabupaten Lamongan.
Lewat karya-karyanya sastrawan sekaligus budayawan yang telah melahirkan beberapa buku-buku sastra tersebut dianggap mampu menginspirasi kalangan guru dan masyarakat yang kemudian menjadi landasan utama namanya masuk dalam nominasi Pokjawas Madrasah Nasional Awards 2023.
Dirinya mengaku menerima anugrah tersebut merupakan tanggung jawab besar untuk terus berkarya dan berinovasi.
“Ini sebuah amanah dan tanggung jawab yang harus dipikul, tentunya ini harus saya lakukan dengan ketulusan dan keikhlasan, ini belum apa-apa, jadi ini merupakan tantangan bagi saya,” bebernya.
Penulis kumpulan puisi ‘Perempuan Kecil Pembawa Besi’ tersebut mengatakan, apa yang dicapainya itu tidak lepas dari dukungan dan doa keluarga.
Selain itu ia menuturkan penghargaan yang ia terima dipersembahkan untuk kantor Kementerian Agama Kabupaten Sumenep serta Kantor Kementerian Agama Provinsi Jawa Timur.
“Yang jelas saya berterima kasih sekali ini semua bisa saya dapatkan karena motivasi doa dan semuanya dari teman-teman teman-teman kantor teman-teman di luar kantor dan semuanya,” ucapnya, pada Kamis, 21 September 2023.
Anugerah itu diberikan langsung oleh Ketua Pokjawas Nasional Zurni dalam acara Silaturrohim Nasional (Silatnas) II dan Simposium Internasional, yang digelar di Asrama Haji Sukolilo, Kota Surabaya, Jawa Timur.
Diketahui anugerah itu diberikan dalam rangka meningkatkan kompetensi, mengoptimalkan tugas dan kinerja serta peran pengawas Madrasah pada Kementerian Agama Republik Indonesia (Kemenag RI).
Dalam kesempatan tersebut, Ibnu Hajar menerima piagam penghargaan yang diberikan oleh Direktur Guru dan Tenaga Kependidikan (GTK) Madrasah, Kemenag RI, Muhammad Zain.
Sementara itu, Ketua Pokjawas Provinsi Jawa Timur Ruslan Thohirin menuturkan, Ibnu hajar adalah sosok yang memang diusulkan untuk menerima penghargaan.
“Alhamdulillah, dia lolos mendapatkan penghargaan itu, jadi dari beberapa karya-karyanya, saya tahu betul, karena sering mengisi acara-acara besar,” tuturnya.
Ia mengaku, bahwa Ibnu Hajar merupakan pengurus Pokjawas Madrasah Provinsi Jawa Timur, yang sangat aktif dan menginspirasi bagi teman-temannya.
“Tentunya sejarah sastra budaya sejarah pendidikan seminar-seminar dan tentunya dan ini menjadi kebanggaan kami Pengurus Pokjawas Provinsi Jawa Timur,” pungkasnya.